Tradisi Tahunan, Ribuan Warga Kedungpring Gresik Semarakkan Karnaval 17 Agustus

 Tradisi Tahunan, Ribuan Warga Kedungpring Gresik Semarakkan Karnaval 17 Agustus

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Ribuan warga Desa Kedungpring, Kecamatan Balongpanggang, Kabupaten , menyemarakkan karnaval dalam rangka menyambut HUT Kemerdekaan ke-78 Republik Indonesia (RI), Minggu (20/8/2023).

Karnaval tahun ini peserta dari masing-masing Rukun Tetangga (RT) dan Rukun Warga (RW). Juga dari pelajar, Karang Taruna, dan organisasi kemasyarakatan (ormas). Mereka ada yang memakai kostum baju adat, ogoh-ogoh (boneka raksasa), drum band, Mahabarata (Ramayana), Rondo Kuning, Leak Bali, Suku Dayak (Borneo), pakaian adat Jawa, sapi sapian, tumpeng raksasa, dan sejumlah kreasi lain.

Baca Juga: Polisi Gerebek Arena Judi Sabung Ayam di Panceng

Rute karnaval 17 Agustus tahun ini dimulai dari lapangan Dusun Kedungpring menuju lapangan Pilangrejo. Puluhan petugas gabungan dari Polsek dan Koramil Balongpanggang serta petugas Satpol PP dilibatkan untuk mengatur lalu lintas. Panas terik matahari yang menyengat tak membuat peserta karnaval kelelahan. Mereka tetap semangat. Begitu pun dengan masyarakat. Mereka sangat antusias.

Kepala Desa (Kades) Kedungpring, Supriono beserta istri juga ikut menyemarakkan karnaval. Mereka menggunakan kostum ala kerajaan. Supriono menyatakan, warga Desa Kedungpring dalam menyemarakkan karnaval HUT ke-78 RI memperagakan beragam dandanan ala Indonesia.

"Tujuannya, untuk menggelorakan semangat HUT kemerdekaan RI serta mengingatkan pemuda pemudi akan nilai-nilai perjuangan para pejuang bangsa yang memperjuangkan kemerdekaan RI," ucapnya.

Baca Juga: Dampingi Jokowi Resmikan Smelter Freeport di Gresik, Pj Adhy Karyono Optimis Dongkrak Perekonomian

Menurut Kades, karnaval diikuti ribuan peserta berasal dari putra putri pribumi Desa Kedungpring. Mereka sangat antusias mengikuti kegiatan yang digelar untuk merayakan Kemerdekaan ke-78 RI.

"Ahamdulillah, peserta karnaval sangat antusias. Saya berterima kasih kepada seluruh warga Kedungpring atas partisipasinya. Karnaval tahun ini lebih meriah dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. Peserta tak menghiraukan panas terik matahari," ungkapnya.

"Saya bersyukur karnaval berjalan lancar aman, kondusif dan sukses," imbuhnya.

Baca Juga: Kejari Gresik Periksa 8 Orang Buntut Dugaan Penyimpangan Beras CSR Desa Roomo

Ia menambahkan, kesadaran warga Desa Kedungpring dalam mengikuti karmaval dalam memeriahkan semakin tahun semakin tinggi. Hal ini dibuktikan dengan tingkat keikut sertaan masyarakat dalam karmaval dengan beberapa kreasi yang ditampilkan.

"Saya bangga dengan bersatunya warga pada karnaval ini. Mudah-mudahan tahun depan bisa lebih besar dan bisa dikenal masyarakat luar daerah," harapnya.

Sementara itu, Ketua BPD Kedungpring, Ismail menyatakan, banyak warga datang dari berbagai desa di luar Kedungpring. Sejak siang sampai malam hari rela menunggu di pinggir jalan yang akan dilintasi peserta karnaval.

Baca Juga: Beras dari Dana CSR Bau dan Tak Layak, Warga Desa Roomo Gresik Demo Kades

"Kami sangat bangga sekali dengan keguyuban seluruh warga Desa Kedungpring dalam mensukseskan karnaval. Menurut saya ini bukan karnaval lagi tapi sudah hampir se kelas festival, melihat pembawaan karakter para peserta dalam berkreasi, berinovasi, juga berdandan secara totalitas," ucapnya.

Camat Balongpanggang, Muhammad Amri memberikan sambutan sebelum pemberangkatan karnaval. FOTO: SYUHUD/BANGSAONLINE.com

Baca Juga: Sidang Kasus Korupsi Hibah UMKM Gresik: Jaksa Tuntut Farda 1,5 Tahun dan Ryan 1 Tahun Penjara

Camat Balongpanggang, Muhammad Amri mengaku sangat mengapresiasi karnaval yang digelar Desa Kedungpring. Sebab, sangat meriah.

"Saya salut dengan kekompakan warga Desa Kedungpring dalam memeriahkan, dan menyukseskan karnaval. Inilah wujud dari semangat gotong-royong yang telah membudaya di masyarakat kita," ungkapnya.

Ia mengaku bangga menyaksikan karnaval Desa Kedungpring tahun ini. Sebab, sangat gebyar. Sangat meriah.

Baca Juga: ​Karnaval 4 Dusun di Desa Kandangan Gresik Geliatkan Ekonomi UMKM

"Luar biasa. Beda dengan tahun-tahun sebelumnya. Semoga di tahun yang akan datang akan lebih semarak lagi," pungkasnya. (hud/ns)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Viral! Video Manusia Menikahi Kambing di Gresik, Bupati Mengecam: Jahiliyah!':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO