Kepala BPSDM Perhubungan Beri Pedoman 208 Wisudawan Perwira Transportasi Poltekbang Surabaya

Kepala BPSDM Perhubungan Beri Pedoman 208 Wisudawan Perwira Transportasi Poltekbang Surabaya

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Politeknik Penerbangan (Poltekbang) menggelar acara upacara wisuda taruna/i tahun 2023, Jumat (25/08/2023).

Kepala BPSDM Perhubungan, Djoko Sasono, berpesan pada seluruh wisudawan untuk selalu menanamkan kebanggaan dalam hati dan melakukan hal yang terbaik, serta memotivasi diri untuk berlomba-lomba menjadi insan transportasi yang menjunjung tinggi nama bangsa. Wisudawan juga diminta terus menyesuaikan diri dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi untuk meningkatkan daya saing SDM Indonesia dengan negara lain.

“Pada tahun 2045 ekonomi Indonesia akan tumbuh menjadi ekonomi terbesar keempat di dunia. Prediksi ini dilatarbelakangi oleh pada tahun 2030-2040 Indonesia akan mengalami bonus demografi. Jumlah penduduk indonesia usia produktif akan mencapai 64 persen dari total penduduk sekitar 297 juta jiwa," kata Djoko.

"Indonesia akan memiliki banyak potensi, jadi pasar terbesar di dunia, kualitas SDM yang menguasai teknologi, inovatif, produktif, juga mampu mentransformasikan ekonominya. Kami berharap anda dapat menjadi bagian mewujudkan Indonesia Emas 2045. Terus bekerja keras and beyond your limit. Tunjukkan prestasi di dunia kerja,” tuturnya menambahkan.

Ia juga memberikan pedoman dalam menjalankan karir dan hidup kepada para perwira transportasi, hidup adalah untuk mencari kemenangan. Kemenangan yang dimaksud adalah apabila kita tidak pernah mengkhianati hati nurani sendiri, tidak pernah memperjualbelikan harga diri dan integritas, dan bangga mengatakan bahwa saya selalu dalam posisi memberi dan berbakti. Bukan menerima dan meminta.

Sementara itu, Direktur Poltekbang , Agus Pramuka, menyebut wisuda diikuti sebanyak 208 wisudawan yang berasal dari 96 orang Program Reguler Polbit (Pola Pembibitan), 68 orang Program Reguler Non Polbit, 44 orang program non reguler.

"Dari 208 wisudawan, peraih nilai IPK tertinggi 3,80 diraih oleh wisudawan Winando Vandosyen Program Studi Diploma 3 Komunikasi Penerbangan (KP)," ujarnya. (dev/ns)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Mobil Angkot Terbakar di Jalan Panjang Jiwo, Sopir Luka Ringan':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO