Culey Marcus Sabet General Individual di International Tour De Banyuwangi Ijen 2018

Culey Marcus Sabet General Individual di International Tour De Banyuwangi Ijen 2018 Culey dan rekan se-team saat menerima hadiah ITDBI 2018 stage 1.

BANYUWANGI, BANGSAONLINE.com - Race Stage 1 International Tour De Banyuwangi Ijen (ITDBI) 2018 dengan panjang lintasan 153,1 km telah digelar, Rabu (26/9/2018). Diberangkatkan langsung oleh Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas, stage ini mengambil start dari kantor Bupati Banyuwangi dan finish di wilayah destinasi Telaga Rowo Bayu.

Ada 185 pembalap dari 22 tim kontinental turut serta melibas jalan raya bumi blambangan dalam balap sepeda class 2.2 kali ini.

Baca Juga: Berangkatkan Atlet Balap Sepeda Kota Kediri, Zanariah Ingatkan Sportivitas dalam Bertanding

Begitu bendera start dikibarkan, para peserta langsung mengayuh sepedanya dengan cepat menuju area sirkuit jalanan kota menuju ke Jalan Adi Sucipto ke arah taman Patung Kuda. Selanjutnya, rombongan pembalap berbelok arah ke Jalan Kepiting menuju Jalan KoI. Sugiono, ke Jalan MT Hariono, lanjut ke arah Jalan imam Bonjol kemudian ke taman blambangan.

Menjelang 1 km menuju finis, ada tiga pembalap saling beradu kecepatan di lintasan menanjak, hingga akhirnya pembalap Culey Marcus dari St George berhasil menjadi yang tercepat. Ia mengukuhkan waktu tercepat 3:42:22 menit, disusul Zenovich Mathew posisi kedua dan Dyball Benjamin di posisi ketiga.

Culey Marcus pembalap asal Australia saat jumpa pers mengatakan kemenangan timnya merupakan hasil strategi dan kerja keras tim. Menurutnya, persaingan balapan tadi sangat ketat dan menguras tenaga dikarenakan pembalap tim lain juga ikut menempel dalam satu rombongan.

Baca Juga: Ditpolairud Polda Jatim Amankan Dua Pelaku Jual Beli Benih Lobster Ilegal di Banyuwangi

"Baru di 1 kilometer terakhir saya langsung melejit meninggalkan rekan setim dan pembalap lain yang ada di belakang saya," terang pembalap St. George Continental cycling kepada awak media.

Di akhir acara, panitia ITDBI 2018 mengumumkan para pemenang di stage pertama seperti juara stage individual classfication, general individual, dan best climbers yang diraih oleh Culey Marcus asal Australia.

Untuk stage best Indonesia rider dan best rider Indonesia diraih pembalap Juangga Selamat dari KFC Cycling Team.

Baca Juga: Tim BPBD Lumajang Juara Umum dalam Semarak Gelar Peralatan se-Jatim, Ini Lima Arahan BNPB

Kemudian, best sprinters diraih Zenovich dari St George Continental Cycling Team. Sedamglam Team general classfication diraih St George Continental Cycling Team dan best team Indonesia disebet oleh KFC Cycling Team. (gda/ian)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Cuaca Kurang Bersahabat, Pelabuhan Ketapang-Gilimanuk Ditutup':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO