Tersangka Pencuri Motor Nmax di Jember Akui Sudah Beraksi di 11 TKP Berbeda

Tersangka Pencuri Motor Nmax di Jember Akui Sudah Beraksi di 11 TKP Berbeda Pelaku mendapatkan perawatan medis usai didor kakinya oleh petugas akibat kabur saat hendak ditangkap.

-TKP Dusun Ponjen, Desa Kencong, Kecamatan,Kencong, Ranmor Honda Beat Warna Putih

-TKP Dusun Patok, Desa Kencong, Kecamatan,Kencong, Ranmor Honda Beat Warna Putih

-TKP Dusun Krebet, Desa Gumukmas, Kecamatan Gumukmas, Ranmor Yamaha Vega Box Warna Hitam Biru

-TKP Selatan Pasar Avatar Kencong, Ranmor Honda Grand warna Hitam Biru dan Honda Beat Warna Merah

-TKP Dusun Sambileren, Desa Purwoasri, Kecamatan Gumukmas, Ramor Honda Supra Fit warna Hitam

“Semua TKP tersebut, dilakukan bersama-sama oleh kedua tersangka,” katanya.

Namun saat diminta untuk menunjukkan lokasi barang bukti kejahatan, pelaku M Adidin malah nekat melarikan diri. Akhirnya dengan terpaksa, petugas pun melakukan tindak tegas terukur dengan menyarangkan timah panas ke kakinya.

“Untuk barang bukti sudah diamankan, dan sebagian malah ada yang dijual online, selain bertatap muka langsung dengan calon pembeli. Maka dari itu untuk sementara kita masih melakukan pencarian untuk barang bukti yang mereka jual,” katanya.

Diketahui saat ini, kedua pelaku dibawa ke Mapolres Jember untuk mempertanggungjawabkan tindak kejahatan yang dilakukan dan proses hukum lebih lanjut. (jbr1/yud)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO