Resep Sate Kambing Sambal Kecap dan Acar | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Resep Sate Kambing Sambal Kecap dan Acar

Editor: Annisa'a Ambarnis
Selasa, 18 Juni 2024 12:10 WIB

Resep Sate Kambing Sambal Kecap dan Acar. Foto: Ist

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Olahan dapat dibuat menjadi menu makanan yang lezat, salah satunya sate kambing. Sate kambing semakin nikmat jika dihidangkan dengan dan acar.

Dikutip dari buku Variasi Masakan Kambing karya Tim Dapur DeMedia tahun 2007, berikut resep sate kambing:

Bahan:

-250 gram , dipotong dadu

-2 sdm margarin

-5 sdm kecap manis

-Tusuk sate secukupnya

Bahan Sambal kecap:

-12 buah cabai rawit, iris kasar

-5 buah bawang merah, iris kasar

-7 sdm kecap manis

-1 buah tomat, potong dadu kecil

-2 buah jeruk limau, ambil airnya

Bahan acar mentah:

-5 buah bawang merah, potong dadu kecil

-2 buah timun, potong dadu kecil

-2 buah wortel, potong dadu kecil

-15 buah cabai rawit

-1/2 sdt garam

-3 sdt cuka

-1 sdm gula putih

-100 ml air panas

Cara membuat sate kambing :

1. Sambal kecap dan acar: Campur seluruh bahan , aduk secara rata, sisihkan. Campur seluruh bahan acar, aduk rata dan sisihkan.

2. Sate kambing: Campur kecap dan margarin, aduk merata. Kemudian, lumuri ke seluruh permukaan . Biarkan selama 60 menit. Tusuk beberapa potongan daging dengan tusuk sate.

3. Bakar di atas bara api hingga matang sambil dioles campuran kecap. Angkat dan sajikan dengan dan acar mentah.

4. Jika sudah matang, sate kambing dan acar siap dinikmati.

(ans)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video