Teror dan Tuduhan Santet di Desa Watukebo Banyuwangi Berujung Sumpah Pocong | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Teror dan Tuduhan Santet di Desa Watukebo Banyuwangi Berujung Sumpah Pocong

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Ganda Siswanto
Kamis, 16 Agustus 2018 00:43 WIB

Mattawi saat disumpah pocong dan disaksikan forpimka, pengurus NU, MUI, serta warga. foto: GANDA/ BANGSAONLINE

"Jangan sampai terulang kembali, dan kami meminta agar warga supaya melibatkan 3 pilar, jangan main hakim sendiri. Diadakan sumpah pocong ini agar Mattawi bisa merasa tenang dari tuduhan warga," katanya.

Dalam kesempatan itu, Kapolsek juga menjelaskan latar belakang sumpah pocong. Yakni, berawal dari terjadinya pengerusakan rumah Mattawi oleh orang tidak dikenal hingga tiga kali. Bahkan untuk teror yang terakhir, rumah Mattawi sampai dilempar bom molotov.

Aksi teror tersebut diduga dilakukan oleh warga yang mencurigai Mattawi mempunyai ilmu santet.

"Tetapi kejadian itu belum dilaporkan secara resmi kepada pihak kami. Maka dari itu, kami meminta kepada Mattawi supaya melaporkan secara resmi kejadian ini kepada pihak kami. Karena perbuatan seperti ini sudah masuk perbuatan kriminal murni," terang AKP Kusmin kepada awak media. (gda/rev)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video