Kenalkan Pertanian ke Siswa SD dan SMP, Dispendik Kota Mojokerto Galakkan Urban Farming | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Kenalkan Pertanian ke Siswa SD dan SMP, Dispendik Kota Mojokerto Galakkan Urban Farming

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: Yudi Eko Purnomo
Rabu, 13 Februari 2019 16:44 WIB

Kadispendik Amin Wakhid (paling kanan) menyerahkan bantuan bibit unggul ke Kepala Sekolah. Foto: YUDI EP/BANGSAONLINE

"Ada bantuan dari pihak swasta. Untuk urban farming, kita akan mendatangkan tenaga ahli untuk menanam. Sehingga siswa akan mengerti, kontur tanahnya tertentu akan sesuai dengan model komoditas yang akan ditanam," tambahnya.

Usaha ini, lanjutnya, telah berhasil diaplikasikan di Saiful dari Lamongan, sudah berhasil di Banjarnegara, dan Solo. "Sudah berhasil di dua kota itu. Kini sekolah kita minta menyediakan lahan. Harapannya sekolah bisa mandiri sehingga bisa dimanfaatkan untuk potensi yang lebih besar," kata Amin.

Guna kebutuhan pupuk, mantan Kepala Dinas Lingkungan Hidup itu akan menggalang kerjasama dengan DLH. Ia berharap mendapatkan suplai pupuk dari Tempat Pengolahan Akhir (TPA) Randegan. "Ini proyek percontohan. Kalau berhasil, bibit akan didatangkan lagi. Biar jalan dulu. Jangan dilibatkan kelas 3, biar konsentrasi ke UN " pesannya. 

Kepala Sekolah SLTPN 1, Abdul Mulif mengaku mendukung gerakan ini. Pihaknya mengatakan bahwa sekolahnya memiliki ketersediaan lahan yang cukup memadai untuk program tersebut.

"Kalau kami tidak menjadi masalah. Sebab, SLTPN 1 memiliki lahan yang cukup untuk program rintisan ini," pungkasnya. (yep/ian) 

 

 Tag:   Disdik Mojokerto

Berita Terkait

Bangsaonline Video