Trauma Tak Mau Sekolah, Orang Tua Siswa SMPN di Blitar Korban Bullying Mengadu ke Polisi | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Trauma Tak Mau Sekolah, Orang Tua Siswa SMPN di Blitar Korban Bullying Mengadu ke Polisi

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Akina Nur Alana
Senin, 04 November 2019 16:07 WIB

Ilustrasi

Menurut dia, selain proses penyelidikan pihak kepolisian juga melakukan visum fisik dan visum psikologis terhadap korban. Selain itu pihaknya juga mendatangkan tim trauma healing untuk memulihkan kondisi psikis korban.

"Kanit PPA sudah koordinasi dengan P2TP2A Kabupaten . Proses trauma healing kami utamakan. Karena berdasarkan informasi, hal ini kan sesuatu yang sudah berulang kali dialami korban. Untuk itu kita pulihkan dulu psikis korban sambil berjalan proses penyelidikan," tegasnya.

Sementara, polisi akan bertindak lebih proaktif terhadap beberapa nama siswa yang disebut korban sebagai korban . "Mereka semua di bawah umur. Untuk itu kami akan melakukan tindakan yang pro aktif. Jangan sampai hal ini nantinya menghampat proses pendidikan mereka," tuturnya.

Keterangan keluarga, korban mendapatkan tindakan terakhir saat Hari Sumpah Pemuda, Senin (28/10). Korban sempat pingsan dan diantar pulang ke rumah oleh pihak sekolah. Sebelumnya, korban juga sudah beberala kali mengeluhkan sakit di bagian tubuhnya. Keluarga juga sempat membawa korban ke RSUD Ngudi Waluyo untuk memeriksakan keluhan korban. (ina/rev)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video