Resmikan Masjid Al-Hasanah Probolinggo, Yusuf Kalla Minta Masyarakat Salat Tarawih di Masjid

Resmikan Masjid Al-Hasanah Probolinggo, Yusuf Kalla Minta Masyarakat Salat Tarawih di Masjid Yusuf Kalla saat meresmikan Masjid Al-Hasanah.

PROBOLINGGO, BANGSAONLINE.com - Mantan Wakil Presiden RI, Yusuf Kalla yang merupakan Ketua Umum Dewan Masjid Indonesia () meresmikan Masjid Al-Hasanah Desa Suko, Kecamatan Maron, Kabupaten , Selasa (29/03/2022).

Peresmian masjid yang berada di depan Kantor Desa Suko itu dihadiri ratusan masyarakat sekitar dan habaib se-Kabupaten .

Baca Juga: Pekerja MPS Trowulan Kompak Pilih Gubernur yang Full Senyum

Menariknya, selain Yusuf Kalla, hadir pula Gubenur Jatim Indar Parawansa, Anggota DPR RI Ridwan Hisyam, KH. Asep Syaifuddin Chalim, Sekjen PPP Salim Qurais, serta Habaib dan Forum Pimpinan Daerah (Forpimda) Kabupaten .

Pemilik masjid megah itu merupakan pengusaha asal Malang yakni Habib Najib Salim Attamimi.

Menurut Yusuf Kalla, pihaknya mendukung penuh langkah pemerintah untuk mengijinkan masyarakat Salat Tarawih dan Tadarus Al Quran di masjid-masjid.

Baca Juga: Rapat Konsolidasi Tim Pemenangan Pilgub Jatim, Khofifah Tekankan Politik Santun

"Pemerintah saat ini telah membuka ruang atau mengizinkan masyarakat melakukan Sholat Tarawih di masjid. Mari, kita makmurkan masjid dan tadarus bersama di masjid-masjid," ujar Yusuf Kalla di hadapan para undangan yang hadir.

Tidak hanya itu, mantan Ketua Umum Partai Golkar ini juga mengimbau agar masyarakat yang sholat taraweh di masjid nanti tetap mematuhi protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran Covid 19 yang saat ini masih ada.

"Tetap, harus patuhi anjuran pemerintah untuk mematuhi protokol kesehatan. Mari, rapatkan barisan untuk sholat di masjid-masjid yang ada termasuk di masjid ini," ujar Yusuf Kalla.

Baca Juga: Di Depan Kiai Se-Madura, Kiai Asep Sampaikan Kesan Rektor Al Azhar Mesir tentang Figur Khofifah

Usai meresmikan masjid, rombongan Yusuf Kalla yang didampingi Gubenur juga menyempatkan untuk memberikan bantuan sembako di kantor desa setempat kepada warga sekitar.

Tidak hanya itu, secara bergantian Yusuf Kalla dan Gubenur serta Habib Najib Salim Attamimi memberikan sembako.

Habib Najib Salim Attamimi mengatakan, pihaknya sangat berterima kasih sekali atas antusias masyarakat dalam acara itu.

Baca Juga: Para Waranggono di Tiga Kabupaten Jatim Utara Deklarasi Menangkan Khofifah-Emil di Pilgub Jatim

Menurutnya, dirinya akan mendukung pesan Yusuf Kalla untuk memakmurkan masjid. Apalagi, sebentar lagi memasuki bulan puasa.

"Pembangunan masjid ini memerlukan waktu satu tahun. Ini kemampuan saya, membangun satu masjid. Insyaallah masjid ini dapat bermanfaat untuk masyarakat," ujarnya didampingi Salim Qurais. (ndi/ari)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO