Hasil Liga Inggris Leicester Vs Manchester City: The Citizens Kuasai Puncak Klasemen

Hasil Liga Inggris Leicester Vs Manchester City: The Citizens Kuasai Puncak Klasemen Manchester City berhasil rebut posisi puncak Klasemen Liga Inggris. (foto: instagram mancity)

LEICESTER, BANGSAONLINE.com - Laga seru tersaji saat Manchester City yang bertindak sebagai tim tamu berhasil memetik kemenangan penting ketika berhadapan dengan Leicester di stadion King Power dalam laga lanjutan pekan ke-14, Sabtu (29/10/2022).

Bernardo Silva dan kawan-kawan berhasil meraih poin sempurna tiga angka setelah menghempaskan The Fox 1-0 berkat gol Kevin De Bruyne pada menit ke-49.

Dengan hasil ini, The Citizens memimpin puncak klasemen 2022 -2023 dengan koleksi 29 poin dari 12 laga, unggul satu poin dari Arsenal yang baru memainkan 11 laga.

Sejak babak pertama dimulai, Manchester City langsung berupaya mendominasi jalannya pertandingan. Pada menit ke-10, sebuah peluang mereka ciptakan dari sisi kiri. Sundulan Ilkay Gundogan hasil umpan silang Joao Cancelo masih melambung dan terlampau lemah.

Selang dua menit, berawal dari tendangan sudut, Man City kembali mengancam gawang Danny Ward. Umpan lambung Kevin de Bruyne ke kotak penalti, berhasil disundul Rodri. Namun usahanya gagal setelah kiper berhasil menepisnya.

Serangan demi serangan Man City makin meningkat untuk membuat gol. Pada menit ke-15, tembakan Julian Alvarez setelah menerima umpan terobosan dari De Bruyne masih bisa diblok penjaga gawang. Belakangan hakim garis mengangkat bendera tanda pemain City offside.

Leicester bukannya tanpa peluang. Lewat serangan balik pada menit ke-24, tendangan Harvey Barnes masih bisa dihalau Ederson setelah menerima umpan dari Jamie Vardy.

Pada menit ke-28, tendangan keras De bruyne hasil kerjasama dengan Alvarez masih mengarah tepat ke kiper Leicester.

Peluang Leicester untuk membuat gol terjadi pada menit ke-36. Sayang, tembakan Barnes masih melambung jauh.

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO