Wali Kota Kediri: Perempuan dan Laki-Laki Miliki Peran Sama dan Tidak Dapat Dibedakan

Wali Kota Kediri: Perempuan dan Laki-Laki Miliki Peran Sama dan Tidak Dapat Dibedakan Wali Kota Kediri Abdullah Abu Bakar (empat dari kiri) dan Ketua TP PKK Ferry Silviana Abu Bakar saat menghadiri acara seminar memperingati Hari Ibu. Foto: Ist.

KOTA KEDIRI, BANGSAONLINE.com - membuka seminar bersama Ketua TP PKK , di Ruang Joyoboyo balai kota setempat, Selasa (20/12/2022).

Seminar yang mengusung tema “perempuan berdaya keluarga sejahtera” itu mendatangkan narasumber psikolog dari IAIN Kediri, yakni Tatik Imadatus Sa’adati dan Akhmad Hasan Saleh.

Baca Juga: Gelar Acara Jalan Bareng Sindi, Pemkot Kediri Kenalkan Transportasi Umum pada Anak Disabilitas

Pada kesempatan itu, Wali Kota Abu Bakar mengucapkan terima kasih kepada seluruh ibu yang ada di Kota Kediri. Ia mengapresiasi peran seorang ibu yang sangat luar biasa. Bahkan, Abu Bakar setuju dengan pernyataan bahwa laki-laki dan perempuan memiliki peran yang sama.

"Di Pemerintah Kota Kediri ini juga banyak dibantu juga oleh para ibu. Selain itu, Wakil dulu juga seorang perempuan," ujarnya.

Menurutnya, Kota Kediri ingin mencetak generasi penerus yang unggul. Karena itu, pemkot berupaya membekali anak-anak dengan ilmu yang baik, tanpa membedakan antara perempuan maupun laki-laki.

Baca Juga: Kembangkan Kompetensi ASN, Pemkot Kediri Kembali Gelar Harmoni Belajar Seri II

“Budi pekerti anak-anak zaman sekarang juga harus diperbaiki agar mereka memiliki etika yang baik, tapi juga berdaya saing tinggi,” ujarnya.

Sementara itu, Ferry Silviana menuturkan bahwa seminar ini bertujuan menyegarkan pikiran para ibu di sela-sela kepenatannya dalam bekerja maupun mengurus rumah tangga.

"Karena yang dikerjakan para ibu ini banyak dan dilakukan dalam waktu yang bersamaan. Perempuan memang adalah sosok yang luar biasa," kata perempuan yang karib disapa Bunda Fey ini.

Baca Juga: 3 Sekolah Raih Penghargaan Adiwiyata, Pj Wali Kota Kediri Berharap Jadi Motivasi

Menurutnya, saat ini sudah banyak sekali inspirasi perempuan hebat. Antara lain Sri Mulyani yang menjabat Menteri Keuangan RI dan Retno Marsudi sebagai Menteri Luar Negeri RI.

"Mereka bersahabat dari sekolah dan sekarang ini juga bersamaan menjadi menteri. Mereka berdua adalah sosok menteri yang sangat diperhitungkan dan banyak orang yang sudah tahu kinerja mereka. Hal itulah memberi inspirasi bagi semua orang bahwa perempuan hari ini itu tidak memiliki batasan dalam berkarir," ucap Ferry.

Baik Sri Mulyani dan Retno Marsudi merupakan contoh bahwa perempuan dan laki-laki memiliki peluang yang sama dalam berkarir.

Baca Juga: Sekdakot Kediri Sambut Kedatangan Kirab Pataka Jer Basuki Mawa Beya

Hadir pula dalam acara ini, Sekretaris Daerah Kota Kediri Bagus Alit, Kepala DP3AP2KB Sumedi, Kepala Bagian Kesra Ahmad Zainudin, Pengurus PKK Kota Kediri dan kecamatan, gabungan organisasi wanita, Dharma Wanita Persatuan Kota Kediri, dan ASN . (uji/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO