Jelang Masa Tenang, Caleg PPP Kumpulkan Ratusan Relawan

Jelang Masa Tenang, Caleg PPP Kumpulkan Ratusan Relawan Achmad Aidzin foto bersama relawan.

PASURUAN, BANGSAONLINE.com - Masa kampanye yang tinggal beberapa hari lagi dimanfaatkan para caleg untuk menemui massa. Seperti yang dilakukan Caleg DPRD Kabupaten Pasuruan dari PPP, Achmad Aidzin Utama.

Caleg yang berangkat dari dapil 5 meliputi Kecamatan Purwodadi, Purwosari, Tutur, Puspo, dan Tosari, tersebut mengumpulkan ratusan relawan dan simpatisan di Lapangan Futsal Nongko Jajar, Kecamatan Tutur, Kamis (8/2/2023).

Baca Juga: KPU RI dan DPP PKB Bisa Lawan Keputusan Bawaslu RI

Syafiun Najih, Ketua Tim Relawan Aidzin, yang menyampaikan orasi di hadapan simpatisan dan relawan. Sebab menurutnya, Aidzin bukan tipikal orator atau komunikator.

Najih menyebut bahwa Aidzin adalah sosok yang mengutamakan kerja sehingga tidak banyak bicara.

"Kita yang diperlukan memang sosok kerja nyata, bukan pandai bicara," jelas Najih.

Baca Juga: PPP Terbuka untuk Koalisi Partai dan Tokoh yang Bakal Maju di Pilbup Pasuruan 2024

Sementara Aidzin menyampaikan terima kasih atas kehadiran para simpatisan dan relawan.

Ia mengajak mereka untuk memenangkan PPP di Kabupaten Pasuruan pada pemilu 14 Februari mendatang. Ia juga berjanji akan menghadiahkan satu ekor sapi apabila berhasil meraup dua ribu suara.

Untuk target, Aidzin mematok tiga puluh ribu suara. "Khusus suara saya tiga puluh ribu, Mas," tandas dia. (afa/rev)

Baca Juga: KPU Kabupaten Pasuruan Tetapkan DPRD Terpilih

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO