Bermanfaat Untuk Kecerdasan Otak, Ketua Forikan Jatim Kampanyekan Gemarikan di Nganjuk

Bermanfaat Untuk Kecerdasan Otak, Ketua Forikan Jatim Kampanyekan Gemarikan di Nganjuk Ketua Forikan Jatim Arumi Bachsin, bersama Bupati Nganjuk Novi Rahman Hidayat, dan Ketua Gemarikan Nganjuk Yuni Sophia, saat panen ikan di kolam Desa Kedung Rejo. foto: BAMBANG/ BANGSAONLINE

NGANJUK, BANGSAONLINE.com - Protein yang terkandung dalam ikan, merupakan sumber gizi yang paling baik untuk kecerdasan otak anak. Maka jangan sampai anak kita, jarang atau tidak pernah sama sekali mendapat asupan ikan.

Pernyataan tersebut disampaikan Ketua Forikan Jatim , saat berkunjung di Desa Kedung Rejo, Kecamatan Tanjunganom, Kabupaten Nganjuk, Senin (9/11).

Baca Juga: Didampingi Arumi, Cawagub Emil Dardak Blusukan ke Pasar Menganti Gresik

Kedatangan disambut langsung Bupati Nganjuk H Novi Rahman Hidayat, didampingi Ketua Nganjuk Yuni Sophia, Dinas Ketahanan Pangan Jatim, Camat Tanjunganom, Muspika dan Kepala Desa Kedung Rejo.

Arumi menyampaikan, kedatangannya ke Nganjuk bertujuan mengampanyekan agar masyarakat gemar makan ikan.

"Saya sangat menyayangkan jika jutaan ton ikan hanya dinikmati negara lain, dan masyarakat hanya bisa melihat saja tanpa bisa merasakan," kata Arumi dikutip BANGSAONLINE.com, Senin (09/11).

Baca Juga: Dinas Kelautan Dan Perikanan Trenggalek Raih Juara Umum LMSI Tingkat Provinsi Jatim

Menurutnya, luas lautan Indonesia yang lebih besar daripada pulaunya, harus bisa dimanfaatkan oleh masyarakat. Meski Nganjuk secara geografis letaknya jauh dari lautan, namun masih banyak ikan air tawar yang bisa dikonsumsi oleh anak-anak.

"Ayo beri anak kita asupan ikan, agar mereka memiliki kekuatan daya ingat dan kecerdasan yang lebih baik," tandas Arumi.

Baca Juga: Nasib Demokrat, Dulu Bargaining Cawapres, Kini Juru Bicara Gibran

Senada dengan Arumi, Bupati Novi juga menyarankan kepada para orang tua agar tidak hanya memberikan sayuran kepada anak-anak. Tapi juga harus dilengkapi dengan gizi dengan makan ikan, meskipun ikan air tawar.

"Kenapa ikan? Karena saya tidak ingin generasi kita nanti hanya jadi penonton. Maka, biasakan makan ikan, agar kelak memiliki kecerdasan lebih baik," kata Novi.

Kata Novi, banyak cara agar anak bisa gemar makan ikan. Salah satunya dengan membuat makanan olahan berbahan ikan, mulai dari pentol, sosis, naget, tempura, dan cireng.

Baca Juga: Arumi Bachsin Emil Dardak Lantik Novita Bagus Alit Sebagai Pj Ketua TP PKK Kota Kediri

Sementara Yuni Sophia yang sekaligus Ketua TP PKK Nganjuk, mengaku setuju dengan yang disampaikan bupati. Ia menambahkan, dengan mengolah ikan menjadi aneka makanan, maka daya simpannya bisa lebih lama.

"Saya inginkan, mari kita mulai berikan menu ikan kepada anak-anak kita, karena mereka akan menjadi generasi keluarga yang cerdas," kata Yuni.

"Semoga kegiatan yang dilaksanakan hari ini akan bisa berlanjut dan berkesinambungan. Sangat disayangkan jika nantinya banyak perusahan yang masuk di Nganjuk. Saya tidak ingin generasi anak kita hanya jadi penonton, bukan menjadi tenaga ahli ataupun pekerja," imbau Yuni. (bam/rev)

Baca Juga: Arumi Bachsin Kunjungi Sentra Perajin Sarung Tenun di Desa Wedani Gresik

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO