Harkitnas, Bupati Ngawi: Maksimalkan Digitalisasi untuk Bangkitkan Ekososbud dari Keterpurukan

Harkitnas, Bupati Ngawi: Maksimalkan Digitalisasi untuk Bangkitkan Ekososbud dari Keterpurukan Bupati Ngawi saat membacakan sambutan Menkominfo RI. (foto: ist)

NGAWI, BANGSAONLINE.com - Peringatan (Harkitnas) tahun ini digelar tidak jauh beda dengan peringatan sebelumnya, yakni digelar secara virtual, di Pendopo Wedya Graha Ngawi, Kamis (20/5/2021). Upacara diikuti forkopimda, wakil bupati, sekda, dan seluruh OPD di lingkungan .

Dalam acara tersebut, Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono membacakan sambutan dari Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) RI bahwa 2021 bertema tangguh menjadi bangsa yang bangkit dari permasalahan pandemi Covid-19.

Bupati Ngawi menjelaskan bahwa ada tiga poin dari Budi Oetomo yang kemudian dapat diejawantahkan dalam kegiatan kontekstual pada zaman selanjutnya, yakni dengan diwujudkan bersama-sama menghadapi pandemi Covid-19.

"Harapannya dari nilai kebangkitan nasional ini kita dapat bangkit melawan pandemi Covid-19 dari keterpurukan ekonomi dengan berusaha mendigitalisasi kegiatan-kegiatan ekonomi, sosial, dan budaya (ekososbud)," jelas Ony Anwar.

Menanggapi arahan dari Menteri Kominfo RI, Bupati Ngawi akan memberikan fasilitas ruang digital untuk kegiatan-kegiatan ekonomi, sosial, dan budaya. "Dengan memaksimalkan ruang-ruang digital dapat secepatnya memulihkan kondisi ekonomi yang kita hadapi saat ini," pungkasnya. (nal/sof/zar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO