Hindari Kucing, Truk Bermuatan Perabotan Lemari di Kediri Terguling

Hindari Kucing, Truk Bermuatan Perabotan Lemari di Kediri Terguling Truk yang terguling di Jalan Raya Desa Menang, Kecamatan Pagu, Kabupaten Kediri, Senin (5/7/2021). (foto: ist)

KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Gara-gara ingin menghindari seekor kucing yang hendak menyeberang jalan, seorang sopir truk kehilangan keseimbangan hingga truknya terguling di Jalan Raya Desa Menang, Kecamatan Pagu, Kabupaten Kediri, Senin (5/7/2021).

Sopir truk nahas yang bermuatan perabotan lemari plastik itu bernama Pipit Wibisono (36), Warga Kelurahan Tanah Kali Kedinding, Kecamatan Kenjeran, Kota Surabaya.

Baca Juga: Mortir Diduga Peninggalan Belanda Ditemukan di Kediri

Kasi Humas Polsek Pagu Bripka Erwan Subagyo mengatakan, awalnya truk nopol L 9697 BT melaju dari arah utara menuju ke selatan. Setiba di lokasi kejadian, sang sopir bermaksud menghindari seekor kucing yang menyeberang.

"Insiden kecelakaan tunggal itu disebabkan lantaran sang sopir menghindari seekor kucing yang tengah menyeberang jalan," kata Bripda Erwan, Senin (5/7/2021).

Saat menghindari seekor kucing, lanjut Bripda Erwan, sopir membanting setir ke kiri hingga truk oleng lepas kendali, akhirnya terguling.

Baca Juga: Tolak Perpanjangan Izin Penambangan PT EPAS, Warga Puncu Demo ke Kantor PTPN Ngrangkah Pawon

Petugas Polsek Pagu begitu menerima laporan adanya kecelakaan tunggal itu langsung menuju ke lokasi kejadian. Dari kejadian tersebut tidak ada korban jiwa.

"Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Sopir selamat," tutup Bripka Erwan. (uji/zar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Pria di Kediri Nekat Tabrakkan Diri ke Kereta Api':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO