Mahasiswa STKIP Sumenep Segel Kantor Ketua dan Yayasan, Tuntut Selesaikan Konflik | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Mahasiswa STKIP Sumenep Segel Kantor Ketua dan Yayasan, Tuntut Selesaikan Konflik

Wartawan: Rahmatullah
Kamis, 04 Februari 2016 18:07 WIB

Mahasiswa saat aksi di halaman kampus STKIP PGRI Sumenep. foto: rahmatullah

Mukhlis melanjutkan, jika pihak yayasan yang menang dalam sengketa SK itu, diyakini Musaheri akan melakukan banding ke Pengadilan Tinggi atau ke lembaga lain, sehingga juga berakibat pada tidak sahnya tanda tangan Plt Ketua pada ijazah mahasiswa.

“Yang kami khawatirkan adalah sanksi penonaktifan kampus. Jika itu sampai terjadi, ijazah mahasiswa menjadi tak bernilai. Karenanya, jika masih punya hati terhadap nasib kami, mohon segera sudahi koflik ini,” tegasnya.

Sayangnya mahasiswa tidak ditemui oleh perwakilan dari yayasan, sehingga mereka mewujudkan kekecewaan dengan menyegel kantor yayasan. Bahkan mereka juga langsung menyegel kantor Ketua STKIP PGRI Sumenep.

Sementara Plt Ketua STKIP PGRI Sumenep, Asmoni, enggan menanggapi kerisauan mahasiswa terkait tidak sahnya tanda tangan dalam yudisium maupun ijazah mahasiswa. Dia hanya memaparkan bahwa proses yudisium membutuhkan waktu agak lama. Dia juga meyakinkan bahwa konflik yang terjadi tidak akan berimbas pada kegiatan akademik.

”Kegiatan akademik terganggu itu kan kata mahasiswa,” katanya enteng.

 

 Tag:   Pendidikan Sumenep

Berita Terkait

Bangsaonline Video