Dalami Kasus Pelemparan Paving Calon Pasutri, Polisi Pelajari CCTV di Sepanjang Jalan Jenggolo | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Dalami Kasus Pelemparan Paving Calon Pasutri, Polisi Pelajari CCTV di Sepanjang Jalan Jenggolo

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Catur Andy Erlambang
Senin, 01 Februari 2021 01:50 WIB

Ilustrasi pengeroyokan.

Pelemparan itu mengenai RM yang duduk di jok belakang. Usai dilempar , sekelompok orang tersebut sempat memukul korbannya. Namun, aksi itu terhenti ketika korbannya diketahui merupakan seorang perempuan.

"Bisa jadi ini salah sasaran. Karena tidak ada barang-barang korban yang diambil," ucap Ipda Ali.

Meski demikian, pihaknya sudah berkoordinasi dengan Dinas Perhubungan Sidoarjo untuk melihat hasil rekaman CCTV. Rekaman CCTV ini akan menjadi bukti terkait kasus pelemparan dan pengeroyokan.

"Ditunggu ya, polisi masih melakukan penyelidikan lebih lanjut, termasuk melihat rekaman CCTV," tegasnya.

Korban sempat dilarikan ke RSUD Sidoarjo setelah menghubungi saudaranya yang ada di Lingkar Timur Sidoarjo. Korban mengalami luka di bagian kepala dan kaki penganiayaan tersebut. (cat/rev)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video