Puting Beliung Porak-porandakan Puluhan Rumah di Sidoarjo

Puting Beliung Porak-porandakan Puluhan Rumah di Sidoarjo Sebuah pohon berdiameter lebih dari 2 meter di Desa Durung Banjar tumbang akibat diterjang puting beliung.

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Angin puting beliung yang menerjang , Kecamatan Candi, , Selasa (11/10/2022) petang kemarin, memporak-porandakan puluhan rumah. Selain rumah warga, sebuah pohon besar berdiameter lebih dari 2 meter dan tiang milik PLN juga tumbang.

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam bencana tersebut.

Baca Juga: Polisi Ungkap Motif Pembunuhan di Jalan Cendrawasih Sidoarjo

Ardi (42), salah satu warga , mengungkapkan angin puting beliung terjadi sekira pukul 14.30 WIB, bersamaan dengan turunnya hujan.

“Kemudian tiba-tiba ada angin puting beliung menggulung dan berputar dari selatan ke utara dan kembali ke selatan,” ujarnya, Rabu (12/10/2022) pagi.\

Baca Juga: Mimik Idayana dan Sodik Monata Kulineran di Sentra UMKM Alas Kuto Sidoarjo

Peristiwa itu menyebabkan puluhan rumah warga rusak. Mayoritas mengalami kerusakan di bagian atap. Namun, beberapa bagunan semi permanen juga dilaporkan ambruk.

Sementara Rumiati, warga RT 1 RW 1 Durung Banjar mengungkapkan pohon besar yang roboh adalah pohon kepuh di depan rumahnya.

“Saat angin kencang, pohon di depan rumah saya itu tiba-tiba ambruk. Saya kaget luar biasa karena seperti gempa saja karena bergetar. Beruntung rumah saya tidak tertimpa,” terangnya.

Baca Juga: Penasihat Hukum Terdakwa Kasus Pemotongan Insentif ASN BPPD Sidoarjo Minta Majelis Hakim Vonis Bebas

Dwijo Prawito, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) , menyampaikan ada 6 kecamatan yang terdampak puting beliung pada Selasa kemarin. Yaitu Kecamatan Candi, Kota , Sukodono, Tulangan, Tanggulangin, dan Krembung.

“Di Kecamatan Sukodono ada dua rumah yang rusak dan belasan pohon tumbang. Di Kecamatan belasan beberapa pohon tumbang namun tidak menimpa rumah,” ungkapnya.

Dari sejumlah wilayah itu, Candi menjadi kecamatan yang paling terdampak, khususnya . Selain itu, Desa Keper dan Desa Kedung Sumur Kecamatan Krembung, serta Desa Kedondog Kecamatan Tulangan.

Baca Juga: Jalani Sidang Perdana, Begini Dakwaan Jaksa KPK ke Bupati Sidoarjo Nonaktif

“Di , empat belas rumah rusak, satu tiang PLN, dan satu pohon berukuran besar tumbang,” pungkasnya. (cat/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Kecelakaan Karambol di Medaeng Sidoarjo, Truk Tabrak Tiga Mobil Hingga Terguling':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO