Wujudkan Situasi Kondusif, IPSI Lamongan Gelar Silaturahmi Antar Perguruan Silat

Wujudkan Situasi Kondusif, IPSI Lamongan Gelar Silaturahmi Antar Perguruan Silat Ketua IPSI Lamongan yang juga sebagai Anggota Fraksi Partai Demokrat DPR RI, Deby Kurniawan.

LAMONGAN, BANGSAONLINE.com - Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kabupaten Lamongan menggelar silaturahmi antar perguruan silat, sebagai bentuk dalam mewujudkan situasi yang kondusif.

Ketua , Deby Kurniawan dalam sambutannya, meminta semua anggota perguruan silat, agar menjaga diri dan situasi lingkungan, agar tetap aman, tertib dan nyaman.

Baca Juga: Polres Lamongan Amankan 11 Tersangka Pengedar Narkoba, 2 di antaranya Pasutri asal Surabaya

"Terus jaga kondisi Lamongan, agar tetap aman, tertib dan nyaman, " ujar Deby Kurniawan, yang juga Anggota Fraksi Partai Demokrat DPR RI, dihadapan 100 orang anggota perguruan, Selasa (18/4/2023).

Selain itu, Deby juga mengapresiasi langkah-langkah yang dilakukan para ketua IPSI Kecamatan, yang sudah melakukan gerakan positif untuk menjaga lingkungannya masing-masing.

Oleh sebab itu, ia meminta semua pihak, agar menjaga image positif, bagi para pesilat-pesilat.

Baca Juga: 1 Juta Rokok Ilegal dan 24 Gram Sabu di Lamongan Dimusnahkan

"Saya selaku ketua IPSI minta bantuan kepada pak Dandim dan Kapolres untuk tetap membina kami semua," katanya.

"Alhamdulillah, kita bisa mengikuti kegiatan ini dengan keadaan sehat terima kasih kepada pak Dandim dan Pak Kapolres dan juga kepada seluruh pengurus IPSI, juga para ketua perguruan tujuan dari acara ini adalah mempererat hubungan kita bersama demo menjaga Kamtibmas di Kabupaten Lamongan," lanjutnya.

Tak luput juga, Deby juga mengucapkan selamat Idul Fitri, mohon maaf lahir dan batin, agar segala kekurangan.

Baca Juga: Satresnarkoba Polres Lamongan Ringkus 8 Pengedar Sabu dan Dobel L

"Momen silaturahmi ini, saya menyampaikan permohonan maaf kepada semua yang hadir, selamat Idul Fitri , mohon maaf lahir dan batin," ujarnya.

Kapolres Lamongan, AKBP Yakhob Silviana Delareskha mengamini, kegiatan yang dilakukan oleh IPSI Kabupaten Lamongan. Menurutnya, selama bulan puasa, IPSI sudah melakukan dua kegiatan silaturahmi antar perguruan silat.

"Rangkaian itu, tujuannya menciptakan situasi yang kondusif di Kabupaten Lamongan dengan semakin sering kita bertemu kita semakin mengenal dan semakin lebih sayang," tuturnya.

Baca Juga: Jebol Minimarket di Lamongan, Pria asal Bojonegoro Ditangkap Warga

Menurutnya, pihaknya tidak bisa bekerja sendiri untuk menciptakan situasi yang aman, damai dan kondusif di Kabupaten Lamongan. Maka dari itu, pihaknya membutuhkan kerja sama dengan semua elemen masyarakat yang mau menciptakan situasi yang nyaman.

"Sehingga perputaran ekonomi di Kabupaten Lamongan pun terpengaruh untuk bisa tumbuh dengan cepat," jelasnya.

Ia juga berharap, gesekan-gesekan kecil yang sering terjadi antar perguruan silat, sebisa mungkin untuk dihindari, yaitu dengan cara memberikan edukasi bagi anak-abak baru di perguruan silat masing-masing.

Baca Juga: Warga Sukodono Digegerkan Sapi Limosin Lepas, Ternyata Milik Korban Penipuan Jual Beli Facebook

"Mari sama sama kita jaga generasi muda kita yang masih gampang terprovokasi," jelas dia.

Sementara, Dandim 0812/Lamongan, Letkol Kav Endi Siswanto Yusuf menekankan, bahwa tidak ada namanya perguruan yang mengajarkan anak didiknya untuk mencari musuh. Untuk itu, ia mengajak mempedomani hal tersebut.

"Sehingga kita bisa sama sama mendidik anak anak baru agar ditekankan untuk tidak mencari musuh," kata Endi.

Baca Juga: Komitmen Bebas dari Narkoba, Lebih dari Separuh Warga Binaan Lapas Lamongan Dites Urine

Ia menyatakan, semangat perguruan menjaganya kondusif sudah bagus. Bahkan, ia mengungkapkan, hampir seperti TNI-Polri.

"Yang mana, jiwa korsanya rasa persaudaraannya sangat kuat, dari hal positif itu mari kita manfaatkan untuk hal yang positif jangan malah jiwa korsa yang bagus malah di gunakan untuk membuat konflik," kata dia.

"Kami harap setelah bulan ramadhan ini tetap terjaga hubungan yang baik ini tetap terjalin dan selalu menjaga harmonisasi antar perguruan," pungkasnya. (qom/sis) 

Baca Juga: Pasangan Suami Istri di Lamongan Meninggal Dunia Usai Ditabrak Mobil

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO