Gubernur Khofifah Sebut Orasi Ilmiah Prof Adi Kuatkan Semangat Jatim Wujudkan ASN Berkelas Dunia

Gubernur Khofifah Sebut Orasi Ilmiah Prof Adi Kuatkan Semangat Jatim Wujudkan ASN Berkelas Dunia Gubernur Khofifah saat menghadiri pengukuhan Kepala Lembaga Administrasi Negara, Adi Suryanto, sebagai Guru Besar Bidang Ilmu Administrasi Publik di Politeknik STIA LAN Jakarta.

JAKARTA, BANGSAONLINE.com - Gubernur menyatakan bahwa orasi ilmiah yang disampaikan Adi Suryanto, Kepala Lembaga Administrasi Negara (LAN) yang dikukuhkan sebagai Guru Besar Bidang Ilmu Administrasi Publik di Politeknik STIA LAN menguatkan semangat Jawa Timur mewujudkan berkelas dunia. 

“Selamat kami haturkan kepada Prof. Dr. Adi Suryanto yang kini telah menyandang gelar sebagai Guru Besar di Politeknik STIA LAN. Tentu kami turut bahagia dan bangga atas pencapaian gelar guru besar ini," ujarnya saat menghadiri pengukuhan, Senin (30/10/2023).

Baca Juga: Pekerja MPS Trowulan Kompak Pilih Gubernur yang Full Senyum

"Teriring harapan kami bahwa Bapak Prof. Dr. Adi Suryanto tetap akan memberikan dedikasi terbaik bagi masyarakat bangsa dan negara. Serta mudah-mudahan terus menyemai manfaat dan menyemai keilmuan terutama di bidang administrasi publik," imbuhnya.

Selain itu, juga mengapresiasi orasi ilmiah yang disampaikan dalam Sidang Senat Terbuka pengukuhannya. Menurut dia, hal itu akan semakin memperkuat semangat dalam mewujudkan Berkelas Dunia.

“Orasi ilmiah yang disampaikan sangat progresif. Transformasi pengembangan kompetensi sangat dibutuhkan, baik oleh pemerintah pusat maupun daerah agar bisa memberikan pelayanan yang lebih baik, menjadikan birokrasi kita berkelas dunia dan dirasakan manfaatnya oleh masyarakat,” paparnya.

Baca Juga: Rapat Konsolidasi Tim Pemenangan Pilgub Jatim, Khofifah Tekankan Politik Santun

Tidak hanya itu, gubernur menilai orasi ilmiah itu juga sejalan dengan semangat yang terus berinovasi dalam mengembangkan kompetensi di Jawa Timur sebagai Enabler Leader dalam menjawab tantangan global. Salah satunya melalui gerakan ‘ Dahar Ngopi’ yang baru saja diluncurkan oleh Gubernur bulan lalu.

“Di Jatim kita punya gerakan Dahar Ngopi yang merupakan akronim dari Tiada Hari Tanpa Pengembangan Kompetensi,” ucapnya.

Gerakan ' Dahar Ngopi' merupakan sebuah gerakan pengembangan kompetensi yang diselenggarakan BPSDM Provinsi Jawa Timur mulai Senin sampai Jum'at dengan beragam menu pembelajaran melalui berbagai kanal digital.

Baca Juga: Di Depan Kiai Se-Madura, Kiai Asep Sampaikan Kesan Rektor Al Azhar Mesir tentang Figur Khofifah

Gerakan ini melengkapi program Belajar yang telah menjadi program unggulan BPSDM Jatim. Dengan meningkatkan kompetensi , hal ini sekaligus menjadi bagian mewujudkan birokrasi berkelas dunia.

"Gerakan Dahar Ngopi ini untuk melengkapi program Belajar, sekarang tidak hanya hari Kamis tapi mulai hari Senin sampai dengan hari Jumat, BPSDM Jatim memiliki program pengembangan kompetensi," kata.

Selain proses pengembangan kompetensi melalui beragam kanal digital, melalui BPSDM juga terus memantau progres pengembangan kompetensi para melalui Aplikasi Si Bang Kodir. Si Bang Kodir merupakan Sistem Aplikasi Pengembangan Kompetensi Mandiri khusus berbasis android untuk memudahkan Jatim memantau proses pengukuran Indeks Profesionalitas (IP).

Baca Juga: Para Waranggono di Tiga Kabupaten Jatim Utara Deklarasi Menangkan Khofifah-Emil di Pilgub Jatim

“Selain itu, manfaat aplikasi tersebut juga memberi kemudahan kepada seluruh dalam melakukan pengisian serta penghitungan jam pelajaran yang telah berhasil ditempuh dalam waktu setahun. Sehingga, para tidak hanya bisa mengembangkan namun juga bisa mengukur seberapa jauh kompetensinya telah berkembang," urai.

Gubernur menekankan, beragam inovasi tersebut dilakukan agar terus berseiring dengan perkembangan dan kemajuan dunia luar, yang pada akhirnya akan mampu menjawab tantangan global.

“Sekali lagi kami menyampaikan selamat atas dikukuhkannya Kepala Lembaga Administrasi Negara (LAN) Prof. Dr. Adi Suryanto, M.Si., CHRM sebagai Guru Besar Bidang Ilmu Administrasi Publik. Semoga ilmu yang dimiliki bisa semakin bermanfaat bagi bangsa dan negara," pungkasnya.

Baca Juga: Komunitas Perempuan Relawan ‘Prokem’ Deklarasi Menangkan Khofifah-Emil

Pengukuhan dilakukan melalui Sidang Senat Terbuka Politeknik STIA LAN bertempat di Gedung Makarti Bhakti Nagari dengan dibuka oleh Ketua Senat Politeknik STIA LAN, Asropi. Dalam kegiatan ini, Adi menyampaikan orasi ilmiah bertajuk 'Transformasi Pengembangan Kompetensi Aparatur Sipil Negara sebagai Strategi Mewujudkan Birokrasi Berkelas Dunia'.

Saat itu, ia menyampaikan bahwa untuk mewujudkan visi reformasi birokrasi tahun 2025 diperlukan perubahan strategi reformasi birokrasi. Strategi reformasi birokrasi dikatakannya harus mengedepankan standardisasi, pengendalian terhadap input, dan perubahan yang berorientasi kepatuhan menciptakan birokratisasi perubahan yang kontra produktif dalam menjawab tuntutan inovasi dan kecepatan dalam merespon perubahan.

“Strategi reformasi birokrasi perlu diubah dari pendekatan kepatuhan menjadi pengembangan kapasitas untuk belajar,” tegasnya.

Baca Juga: Jelang Hari Jadi Provinsi Jatim, Pj Gubernur Adhy Ziarah dan Tabur Bunga di Makam Proklamator RI

Ia menambahkan urgensi perubahan strategi Reformasi Birokrasi ini didukung oleh laporan World Economic Forum tahun 2023. Dimana sebagian besar organisasi menjadikan pembelajaran dan pelatihan sebagai sarana utama untuk melakukan perubahan.

Sedangkan Investasi dalam pembelajaran dan pelatihan untuk pekerjaan menjadi opsi tertinggi dengan nilai poin 81,2 persen yang dipilih dalam laporan tersebut.

“Terlebih di tengah era VUCA (Volatility, Uncertainty, Complexity, dan Ambiguity) seperti saat ini, agile learning atau kegesitan dalam belajar dan mengembangkan kompetensi mutlak dibutuhkan bagi ," terangnya.

Baca Juga: Disambut Doa, Khofifah Ajak Santri Ponpes Al Anwar Bangkalan untuk Tempuh Pendidikan yang Tinggi

"Sehingga para bisa memberikan pelayanan terbaik dan mewujudkan reformasi birokrasi kelas dunia menuju Indonesia Emas 2045,” imbuhnya.

Turut hadir dalam pengukuhan itu, Menpan RB Abdullah Azwar Anas, Ketua MPR RI Bambang Soesatyo, Kepala Badan Intelijen dan Keamanan Polri Komjen Pol Suntana, dan beberapa kepala daerah. (dev/mar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Warga Kota Pasuruan Berebut Minyak Goreng Curah Saat Gubernur Jatim Pantau Operasi Pasar':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO