Hindari Pemotor, Feeder Wira Wiri Suroboyo Nyemplung Sungai di Gunung Anyar

Hindari Pemotor, Feeder Wira Wiri Suroboyo Nyemplung Sungai di Gunung Anyar Feeder wira-wiri yang masuk ke dalam Sungai di Gunung Anyar Surabaya

"Untuk sopir, istilahnya masih trauma. Masih istirahat sebentar dan nanti akan kita ambil keterangannya," lanjutnya.

Anwar menegaskan tidak ada kelalaian dari sopir. Mobil melaju kecepatan normal dan tidak ngebut.

"Kita tidak bisa semena-mena menyalahkan driver ya, karena alam ini berbicara lain. Kalau dikategorikan over speed, itu enggak," tegasnya.

Akibat dari insiden ini, jalanan tersebut menjadi ramai orang yang melihat. Dikarenakan jalan itu sempit, polisi terpaksa melakukan penutupan agar mobil evakuasi bisa masuk.

"Masyarakat yang melihat ramai, cukup antusias. Mungkin mereka takut ada keluarganya atau bagaimana. Kita datangkan damkar ini untuk membantu pengangkatan mobil yang jatuh ke sungai," pungkasnya.

Sedangkan, pembatas jalan dengan sungai mengalami kerusakan sepanjang kurang lebih lima meter, setelah dihantam oleh tersebut. (rus/van)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Diduga Patah As Roda Depan, Mobil Terbalik di Jembatan Suramadu':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO