RGS-SQ Gempur Basis Berkah di Desa Leran

RGS-SQ Gempur Basis Berkah di Desa Leran Cawabup Moh Qosim, pendiri RGS-SQ H.M Khozin bersama tokoh Leran KH Sua'udin ketika acara santunan yatim di Leran. foto: syuhud/ BANGSAONLINE

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Tim RGS-SQ (Sambari Halim Radianto-Moh Qosim) terus menggempur kantong-kantong yang selama ini dikenal menjadi basis kekuatan pasangan Berkah (bersama Husnul Khuluq-Achmad Ruba'ie).

Setelah di Desa Karangasem Kecamatan Balongpanggang, sekarang giliran RGS-SQ menggempur Desa Leran Kecamatan Manyar, yang dikenal sebagai kandang Berkah.

Baca Juga: Tasyakuran Khofifah-Emil, RGS Gelar Lomba Karnaval di Keradenan

Siang tadi (29/11), RGS-SQ, melakukan kegiatan sosial berupa santunan anak yatim dan piatu serta dropping air bersih di desa yang terdapat makam waliyullah penyebar Islam pertama di nusantara, Siti Fatimah Binti Maimun (1032), dan makam panjang. Dalam kegiatan itu, juga diadakan makan gratis berupa 4 rombong bakso dan makanan lain yang mendapatkan animo besar masyarakat.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Cawabup, H. Moh Qosim, Pendiri RGS-SQ Kabupaten Gresik, H. Moh Khozin, Ketua Harian RGS-SQ, Khumaidi Ma'un, sekretaris RGS-SQ, H. Sukairi, kepala desa Leran, Abdul Manan, tokoh Leran, Ustad KH. Sua'udin, yang juga menantu KH Amin.

"Kegiatan sosial ini merupakan yang pertama kali kami adakan di Leran," kata pendiri RGS-SQ, H. Moh Khozin, didampingi istrinya, Hj. Mujiati

Baca Juga: Jelang Ramadan, RGS Bersih-bersih Makam dan Khataman Quran untuk Doakan Khofifah-Emil

Meski kegiatan pertama, lanjut Khozin, namun dirinya mengaku bangga, sebab respon masyarakat Leran sangat besar. "Besarnya sambutan masyarakat Leran ini menunjukkan kalau mereka suka dengan RGS, terlebih pasangan SQ," jelsanya.

Khozin menambahkan, besarnya dukungan masyarakat Leran terhadap RGS-SQ bisa jadi rujukan kalau SQ bisa meraup suara di atas 70 persen di Desa Leran pada Pilkada 9 Desember 2015.

Sementara cabup, Moh Qosim pada sambutannya mengajak masyarakat yang memiliki kemampuan untuk menyantuni anak yatim agar lakukan amalan mulia itu. "Orang yang suka menyantuni anak yatim kelak di akhirat akan dekat dengan Nabi Muhamad SAW," katanya.

Baca Juga: RGS Minta Pemkab Gresik Tata Ulang Konsep Parkir dan Pedagang Pasar Baru

Kepala Desa Leran, Abdul Manan mengaku sangat mendukung kegiatan yang dilakukan RGS-SQ dengan menyantuni anak yatim dan dropping air bersih dan makan bersama warganya. "Saat ini, warga Leran kesulitan air bersih. Makanya, dengan bantuan air bersih dari RGS-SQ ini sangat membantu dan meringankan beban warga Leran," katanya. (hud/reb)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO