Tinggalkan Rumah Selama 3 Hari, ​Seorang Nenek di Ngawi Ditemukan Meninggal di Pinggir Sawah

Tinggalkan Rumah Selama 3 Hari, ​Seorang Nenek di Ngawi Ditemukan Meninggal di Pinggir Sawah Petugas medis bersama anggota Polsek Karangjati melakukan pemeriksaan luar pada jenazah korban. (foto: ist).

NGAWI, BANGSAONLINE.com - Warga Desa Gempol, Kecamatan Karangjati, Kabupaten Ngawi digegerkan dengan ditemukannya seorang nenek dalam keadaan tidak bernyawa telentang di pinggir jalan desa di area persawahan. Nenek itu diketahui bernama Sugirah (71), Warga Desa Sembung, Kecamatan Karangjati, Kabupaten Ngawi.

Peristiwa yang menggegerkan warga itu terjadi pada Kamis (24/9/2020) sekitar pukul 17.00 WIB. Bermula dari Yatno (50), perangkat desa setempat yang mengetahui Sugirah meninggal di pinggir jalan.

Sebelumnya, beberapa warga melihat Sugirah sudah berada di sekitar lokasi kejadian, namun warga setempat tidak merasa heran. Sebab nenek 71 tahun itu hampir setiap hari selalu berada di sekitar area persawahan tersebut.

"Sebelumnya memang banyak warga setempat yang melihat korban dari pagi sudah mondar-mandir di sekitar lokasi," jelas AKP Suyadi, Kapolsek Karangjati kepada BANGSAONLINE.com.

Kemudian saat menjelang terbenamnya matahari, Yatno melihat korban telentang di pinggir jalan. Setelah diperiksa lebih dekat, ternyata Sugirah sudah tidak bernapas. Selanjutnya, perangkat desa tersebut memberitahukan pada Sudarto (52), Kepala Desa Sembung bahwa warganya ditemukan meninggal di pinggir jalan.

Akhirnya, Kepala Desa Sembung bersama keluarga korban melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Karangjati. Lalu, Kepala Desa Sembung dengan menggunakan kendaraan siaga desa membawa jenazah Sugirah ke rumahnya.

Setelah jenazah korban berada di rumahnya, petugas medis bersama anggota Polsek Karangjati melakukan pemeriksaan luar pada jenazah korban.

Dari hasil pemeriksaan luar yang dilakukan oleh petugas medis pada jenazah korban, tidak ditemukan adanya bekas penganiayaan maupun tindak kriminal, dan diperkirakan korban telah meninggal 5 jam sebelum ditemukan warga.

"Pada tubuh korban tidak ditemukan bekas penganiayaan maupun tindak kekerasan, dimungkinkan korban sudah meninggal sekitar 5 jam sebelum ditemukan," terang Kapolsek Karangjati.

Dari keterangan pihak keluarga, dijelaskan bahwa Sugirah sering keluar rumah tanpa pamit dan tanpa tujuan. Sebelum diketahui meninggal dan ditemukan warga, korban sudah meninggalkan rumah selama 3 hari.

"Korban memang sering keluar rumah tanpa pamit dan tidak ada tujuan," pungkas Kapolsek Karangjati. (nal/ros/zar)

Lihat juga video 'Mayat Pria Telanjang Ditemukan di Lahan Kosong Desa Carat Pasuruan':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO