​Madrasah Ar-Rasyid Sumenep Gelar Prosesi Pelantikan Pengurus Baru OSIM

​Madrasah Ar-Rasyid Sumenep Gelar Prosesi Pelantikan Pengurus Baru OSIM Pelantikan Pengurus OSIM Madrasah Ar-Rasyid. (foto: ist)

SUMENEP, BANGASAONLINE.com - Madrasah Ar-Rasyid menggelar prosesi Pelantikan Pengurus Baru Organisasi Siswa Intra Madrasah (OSIM) di Halaman Yayasan Ar-Rasyid, Kamis (17/12/2020) kemarin.

Acara tersebut dipimpin oleh Pengasuh Ar-Rasyid K. Shulhan, M.Pd., yang juga Anggota Lembaga Bahtsul Masail PCNU Sumenep dan Direktur Shulhan Society School mewakili Kepala MTs Ar-Rasyid yang saat itu sedang berhalangan hadir.

Baca Juga: Upaya Ciptakan Generasi Emas Indonesia, BNNK Sumenep Edukasi Anak-Anak dari Bahaya Narkoba

Ketua terpilih OSIM Muhammad Farhan bersama seluruh anggotanya berikrar untuk menjunjung nilai keindonesiaan dan Ahlussunnah wal Jama'ah, serta melaksanakan tugas keorganisasian sebagaimana mestinya di hadapan Direktur Shulhan Society yang disaksikan segenap dewa guru dan undangan.

Dalam sambutannya, K. Shulhan menyampaikan pentingnya memurnikan niat karena Allah SWT dalam setiap tindakan, lebih-lebih dalam kegiatan OSIM.

"Hari ini kita mudah sekali mendapatkan ilmu pengetahuan, tapi susah sekali mendapatkan nur ilmu," terangnya.

Baca Juga: Tingkatkan Rapor Pendidikan Lewat Advokasi, Dukung Program Merdeka Belajar sebagai Agen Perubahan

"Ilmu hanya dapat diperoleh melalui proses belajar (talaqi) tatap muka dengan kemurnian hati dan penghormatan kepada guru," sambungnya.

Disampaikan juga bahwa keberhasilan siswa dalam belajar baik kognitif, afektif, dan psikomotorik hanya dapat dilakukan apabila setiap siswa, orang tua, dan guru saling mendukung.

"Sejatinya kita harus melibatkan orang tua dan guru kalian dalam setiap proses penempaan potensi kalian," tuturnya.

Baca Juga: Peringati Hardiknas 2024, Kepala Disdik Sumenep Gaungkan Semangat Merdeka Belajar

Acara yang penuh hikmat ini berjalan dengan lancar dan tampak optimisme dari seluruh pengurus OSIM yang baru untuk melaksanakan kegiatan keorganisasian dengan penuh tanggung jawab. (aln/zar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO