Onde-Onde Oven Klepon, Oleh-Oleh Khas Mojokerto nan Menggugah Selera

Onde-Onde Oven Klepon, Oleh-Oleh Khas Mojokerto nan Menggugah Selera Onde-onde oven klepon. Varian baru onde-onde yang menggugah selera. (foto: YUDI EP/BANGSAONLINE)

MOJOKERTO, BANGSAONLINE.com - Kue onde-onde makin bervariasi. Para pengusaha penganan asli Mojokerto ini pun berlomba-lomba berinovasi menciptakan varian rasa baru. Demi kepuasan pelanggan.

Bakery misalnya. Usai memproduksi onde-onde oven, kini mereka sukses berinovasi terhadap dua penganan sekaligus, yakni onde-onde oven klepon. Sebelumnya, Bakery berhasil membuat onde-onde oven, melenceng dari kebiasaan onde-onde goreng, sehingga aman bagi penderita diabetes.

Baca Juga: Ning Ita: Festival Nasi Bakar untuk Lestarikan Warisan Kuliner Majapahit

"Onde-onde oven klepon ini juga menjadi andalan di Bakery setelah enam varian sebelumnya, yakni Original, Banana, Hazelnut, Durian, Cheese Velvet, dan Choco Crispy," jelas Ferry Gunawan, Pemilik Bakery, Senin (15/3/2021) pagi.

Dengan warna khas klepon, lanjutnya, onde-onde oven klepon yang berwarna hijau terlihat tak seperti biasanya. Tampak luar onde-onde dan di dalam terdapat klepon lengkap dengan gula Jawa dan kelapa.

BACA JUGA: Onde-Onde Oven Khas Mojokerto Akhirnya Masuk Mal, Cocok Buat Oleh-Oleh

Menurut Ferry, pihaknya terus melakukan inovasi varian baru untuk pelanggan setia. Onde-onde oven klepon ini bisa menjadi andalan untuk oleh-oleh. Untuk proses pembuatannya juga sama dengan yang sebelumnya. Di oven, sehingga tak berminyak dan tentunya makanan yang sehat.

Baca Juga: Gus Barra: Sambal Wader Jadi Idola Kuliner Baru di Kabupaten Mojokerto

"Untuk harga dibanderol Rp50 ribu per boksnya. Dan untuk bulan Maret ini dari tanggal 15-18 Maret 2021 promo beli 2 boks gratis 1 boks," pungkasnya. (yep/zar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO