Jenazah PMI Asal Kota Kediri Masih Tertahan di RS Malaysia, DKM Desak Pemerintah Turun Tangan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Jenazah PMI Asal Kota Kediri Masih Tertahan di RS Malaysia, DKM Desak Pemerintah Turun Tangan

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Muji Harjita
Jumat, 28 Agustus 2020 20:35 WIB

Arif Witanto, Ketua Dewan Kesehatan Masyarakat (DKM) Jatim didampingi Relawan DKM Ariyanto S, Heri Saheri, dan Vita Widyaningsih. foto: MUJI HARJITA/ BANGSAONLINE

Arif mengungkapkan, pembiayaan itu belum bisa dibayarkan karena hasil open donasi baru mendapatkan Rp. 1.000.000 saja. Padahal untuk menebus jenazah, pihaknya harus menyediakan biaya sekitar Rp. 30 juta.

"Makanya kami berharap Pemerintah, khususnya Pemerintah Kota Kediri, berkenan untuk memberikan solusi agar Bu Kristina ini bisa bebas dari masalah administrasi. Sehingga bisa dipulangkan atau mungkin dimakamkan di sana," pungkas Arif.

Seperti diberitakan sebelumnya, nasib tragis menimpa Kristinawati (57), seorang PMI di Malaysia. Pada tanggal 25 Agustus 2020 lalu, Kristinawati telah meninggal dunia karena sakit.

Namun, jenazah Kristinawati tidak bisa dibawa pulang ke Indonesia, karena terbentur masalah biaya. Pihak keluarga sendiri juga sulit diajak komunikasi. Sebagai bentuk kepedulian antar sesama, agar jenazah Kristinawati bisa dipulangkan dari rumah sakit, pegiat sosial di Kediri Raya mengumpulkan dana sukarela, untuk dikirim Malaysia. (uji/rev)

 

 Tag:   TKI Kediri

Berita Terkait

Bangsaonline Video