Dimeriahkan NDX AKA, Pass Harmoni Disambut Antusias Masyarakat

Dimeriahkan NDX AKA, Pass Harmoni Disambut Antusias Masyarakat Wali Kota Pasuruan, Saifullah Yusuf, didampingi sang istri, bersama Wakil Wali Kota Pasuruan, Adi Wibowo, beserta istrinya ketika menghadiri Pass Harmoni.

"Makanya, kami sengaja memilih tempat yang luas agar bisa menampung banyak orang untuk berbahagia bersama," tuturnya.

yang juga mengikuti kiprah NDX AKA ini turut mengatakan kepada penonton untuk melepaskan beban pikiran yang membuat galau di hati mereka.

"Yang galau-galau silakan malam ini dilepaskan, namun jangan berdesak-desakan. Tetap tertib," ucapnya.

Terkait dengan outfit yang saat itu dipakainya (seragam sekolah), disebutkan untuk melihat Indonesia di masa yang akan datang. Menurut dia, saat ini yang sedang duduk di sekolah PAUD hingga pendidikan tinggilah yang akan mewarisi Indonesia di masa yang akan datang.

"Untuk itulah mari kita perhatikan betul-betul generasi muda kita yang sedang bersekolah. Jauhkan mereka dari kekerasan seksual, jangan diajari membully teman-temannya, serta jangan dikompori untuk intoleran," paparnya.

Di akhir sambutan, ia menyempatkan untuk memohon doa restu kepada seluruh masyarakat yang hadir terkait harapan suksesnya penyelenggaraan MTQ Provinsi Jawa Timur yang rencananya akan dibuka 1 Oktober mendatang.

"Saya mohon doa restunya semoga acaranya lancar," pungkasnya. (par/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Penuhi Air Bersih Warga, Pemdes Krandegan Sukseskan Program SPAM dari PUPR':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO