Wakil Ketua DPRD Gresik Kecelakaan di Rembang, Mobil Dinas Ringsek

Wakil Ketua DPRD Gresik Kecelakaan di Rembang, Mobil Dinas Ringsek Kondisi mobdin Toyota Altis yang dipakai Wakil Ketua DPRD Gresik Nur Qolib usai kecelakaan. foto: istimewa.

REMBANG, BANGSAONLINE.com - Wakil Ketua asal PPP Nur Qolib mengalami kecelakaan di Rembang Jawa Tengah, Kamis (11/1). Saat kecelakaan, politikus asal Menganti ini menggunakan mobil dinas (Mobdin) jenis Toyota Altis Nopol W-5-AP.

Akibat kecalakaan itu, bodi mobdin bagian depan yang ditumpangi Nur Qolib rusak parah. Namun, Nur Qolib hanya mengalami luka ringan di bagian kepala. Sejumlah anggota dewan saat dihubungi BANGSAONLINE.com membenarkan kalau Nur Qolib mengalami kecelakaan.

Baca Juga: Empat Pimpinan DPRD Gresik Definitif Resmi Dilantik

"Ya benar Pak Nur Qolib kecelakaan. Hanya mobil yang rusak. Pak Nur tidak apa-apa," ujar Wakil Ketua DPRD Hj.Nur Saidah kepada BANGSAONLINE.com, Jumat (12/1).

"Saya tak tahu kronologinya seperti apa. Namun Alhamdulillah Pak Nur tak apa-apa, selamat," terangnya.

Senada dikatakan anggota F-PDIP DPRD Noto Utomo. “Iya benar mobil yang dikendarai Pak Qolib kecelakaan. Sudah ada info dari teman-teman sejak tadi malam. Tapi kondisi beliau seperti apa saya kurang tahu,” ujar dia.

Baca Juga: 4 Pimpinan DPRD Gresik Bisa Dilantik Bersamaan, Jika SK Mujid Riduan dari Gubernur Turun Minggu ini

Saat kecelakaan terjadi, Nur Qolin sedang berada di dalam mobil. "Pak Nur Qolib mengalami luka ringan di bagian kepala, namun tidak sampai dibawa ke rumah sakit. Biasanya beliau bawa sopir. Tapi setahu saya dia tidak sampai dibawa ke rumah sakit," sambungnya.

Informasi yang didapatkan BANGSAONLINE.com, Nur Qolib mengalami kecelakaan di Rembang Jawa Tengah dalam rangka perjalanan kedinasan di Cirebon. "Pak Nur Qolib berangkat ke Cirebon," kata salah satu anggota DPRD.

Kini mobil dinas Toyota Altis warna silver bernopol W- 5-AP sudah diamankan di Pos Lantas Polres Rembang. (hud/ns)

Baca Juga: Jadi Pimpinan DPRD Gresik, Mujid Riduan Siap Dilantik Belakangan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO