Kapolda Jatim Silaturahmi dan Ziarah ke Ponpes Tebuireng Jombang

Kapolda Jatim Silaturahmi dan Ziarah ke Ponpes Tebuireng Jombang Kapolda Jatim Irjen Pol Irjen Pol Luki Hermawan saat ditemui Pengasuh Ponpes Tebuireng KH Salahudiin Wahid (Gus Solah) di dalem Kasepuhan.

Kapolda mengatakan, tidak ada agenda khusus dalam pertemuan tersebut. Ia mengaku jika pertemuan itu juga sekaligus untuk melihat kondisi Gus Solah. Kendati demikian, Kapolda juga menyatakan ada beberapa hal yang dibahas, salah satunya persoalan penyebaran kabar hoax saat momentum Pilpres 2019.

“Soal hoax juga sudah kami sampaikan ke pak kiai (Gus Solah). Karena ini bahaya yang perlu kita atasi bersama. Karena hoax ini luar biasa dan kita jangan sampai terpancing,” tutur Kapolda.

Saat ini, sudah mengamankan 2 orang pelaku penyebar kabar hoax di media sosial. Dua orang tersebut diketahui menyebarkan berita palsu terkait bencana gempa bumi yang bakal melanda tanah jawa.

“Kemarin di Jatim sudah ada 2 yang kita amankan. Sesuai perintah presiden untuk kita ungkap terkait masalah hoax berita bencana. Patroli siber tetap kita lakukan,” terangnya.

Selain itu, Kapolda juga menyampaikan terkait pengamanan Pilpres 2019. Menurutnya, ada perbedaan dalam pengamanan Pilpres kali ini. Termasuk dengan pemetaan daerah rawan di Jatim yang berpotensi terjadi kekisruhan.

“Kami bersama dengan TNI untuk mengamankan Jawa Timur. Kami bersama TNI di sini sudah sepakat, sudah melakukan gelar, melakukan rapat-rapat. (Daerah rawan, red) secara keseluruhan kita prioritaskan. Karena tahun ini beda dengan tahun-tahun sebelumnya, karena ini bersamaan dengan Pileg,” tandasnya. (tim)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Akhirnya, Putra Kiai Jombang Tersangka Pencabulan Santriwati Serahkan Diri ke Polda Jatim':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO