Pj Kades Baruh Pilihan Bupati Sampang Mendadak Mengundurkan Diri, Ada Apa?

Pj Kades Baruh Pilihan Bupati Sampang Mendadak Mengundurkan Diri, Ada Apa? Ilustrasi

SAMPANG,BANGSAONLINE.com - Haris Budi Santoso, Penjabat (Pj.) Kepala Desa (Kades) Baruh, Kecamatan Sampang, diisukan mundur dari pemerintahan desa setempat. Pengunduran diri itu ramai diperbincangan warga desa setempat.

Mundurnya Pj. tersebut menuai pro kontra. Sebab, alasan pengunduran Haris Budi Santoso yang ditunjuk belum diketahui. Surat yang dia buat terindikasi ditutup-tutupi.

, Yudi Adidarta Karma, tidak menampik atas mundurnya pegawai Kecamatan melalui surat pengunduran diri. Namun, alasan pengunduran yang dibuat Haris tidak dijelaskan.

"Haris Budi Santoso memang benar mengundurkan diri sebagai Penjabat . Tapi kalau alasannya, mohon maaf bukan tupoksi saya untuk mengungkapkan," ucapnya, Jumat (7/7/2023).

Yudi mengatakan, yang tahu alasan pengunduran diri tersebut hanya yang bersangkutan. Tetapi terkait surat itu, pihak kecamatan sudah mengetahui. Semenjak surat pengunduran dibuat, Haris Budi Santoso tidak lagi menjabat sebagai penjabat .

"Isi surat itu bersifat rahasia dan tidak etis kalau dibocorkan. Tapi kami sebagai camat sudah menerima surat tersebut," ungkapnya.

Yudi mengaku, surat pengunduran yang dibuat Haris ditujukan untuk . Pihak kecamatan hanya mendapatkan tembusan.

"Kalau terkait alasan pengunduran diri silakan ditanyakan kepada yang bersangkutan," tambahnya.

Hanya saja, pengunduran diri Haris Budi Santoso sebagai Pj itu tampaknya belum disetujui oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sampang.

"Sepertinya surat itu belum disetujui. Buktinya penggantinya Haris belum diisi. Silakan tanyakan pada DPMD sebagai leading sector desa," imbuhnya.

Yudi menganggap, pengunduran Haris dalam kondisi tidak baik-baik saja. Penggantinya pun jika nanti telah disetujui oleh pemkab maka kecamatan akan merekomendasi orang yang tepat.

"Untuk penggantinya Haris saya butuh kordinasi dan membutuhkan pertimbangan orang yang tepat. Selebihnya nanti tim kabupaten yang memilih," tandasnya.

Sementara Irham, Kabid Bina DPMD Sampang, mengatakan belum menerima surat pengunduran diri dari Pj. Haris Budi Santoso.

"Secara pribadi saya belum menerima surat itu," ungkapnya.

Irham tidak bisa berkomentar secara lebar sebelum mengetahui isi surat yang dibuat Haris. Tetapi dirinya sudah mendengar informasi tentang Desa Baruh.

"Surat itu mungkin sudah sampai di kadis, cuman belum ke saya. Makanya sementara ini belum bisa berkomentar, nanti kalau kalau sudah saya ketahui pasti saya berkomentar," tutupnya. (tam/ns)

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO