Sukses Tingkatkan Pelayanan Pariwisata, Kota Batu Terima Penghargaan CNN Indonesia Awards 2024

Sukses Tingkatkan Pelayanan Pariwisata, Kota Batu Terima Penghargaan CNN Indonesia Awards 2024 Pj. Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai, saat menerima penghargaan dari Direktorat Utama Detik Network, Abdul Aziz.

KOTA BATU, BANGSAONLINE.com - Pemerintah Kota Batu berhasil meraih penghargaan bergengsi 'Outstanding Empowerment of Tourism Potential' dalam acara 2024.

Penghargaan tersebut menjadi salah satu pengakuan atas upaya pemerintah daerah dalam meningkatkan sektor pariwisata di Kota Batu.

Baca Juga: Jaga Kestabilan Ekonomi Masyarakat, Pemkot Batu Gelar Gerakan Pangan Murah

Acara penganugerahan berlangsung di The Westin Surabaya, Rabu (25/9/2024) malam.

Pj. Wali Kota Batu, , menerima langsung penghargaan tersebut dari Direktorat Utama Detik Network, Abdul Aziz.

Pj. Wali Kota Batu menyampaikan momen ini bukan hanya menjadi kebanggaan bagi pemerintah daerah, tetapi bukti wujud kolaborasi antara pemerintah dan masyarakat dalam memajukan industri pariwisata.

Baca Juga: Dongkrak Pertumbuhan Investasi Properti, Pemkot Batu Fasilitasi Perizinan Terintegrasi

Penghargaan ini juga bukti nyata komitmen pemerintah dalam mengembangkan potensi wisata daerah melalui serangkaian inovasi dan strategi yang berfokus pada pariwisata, usaha mikro kecil dan menengah (UMKM), serta sektor pertanian.

"Keberhasilan tersebut tidak lepas dari kontribusi masyarakat, khususnya para pelaku industri pariwisata yang berperan aktif dalam pengembangan destinasi wisata," katanya.

"Penghargaan ini adalah amanah dan tanggung jawab bersama. Inovasi harus terus dilakukan untuk memajukan pariwisata kita. Dengan melibatkan semua elemen masyarakat, kita dapat menciptakan pengalaman wisata yang lebih baik dan berkelanjutan," ujar Aries Agung.

Baca Juga: Atasi Wisatawan Membeludak, Pemkot Batu Bakal Bangun Tempat Parkir Baru Sistem Gate di Alun-Alun

Dalam upayanya untuk menarik lebih banyak pengunjung, Pemerintah Kota Batu berkomitmen untuk memperluas jaringan promosi pariwisata sampai ke tingkat internasional.

"Kami akan terus memperluas jaringan promosi Kota Batu hingga mancanegara. Target kami adalah meningkatkan kunjungan wisatawan lokal dan internasional. Sepanjang 2023, jumlah wisatawan yang berkunjung ke Kota Batu mencapai 10,1 juta, termasuk 10.821 wisatawan mancanegara," ungkap Aries.

Ia menambahkan, penghargaan yang diterima Kota Batu dalam ajang pariwisata nasional tahun ini menjadi dorongan bagi pemerintah kota untuk terus berinovasi dalam menciptakan pelayanan pariwisata yang lebih baik.

Baca Juga: 182 Pekerja Pabrik Rokok di Kota Batu Terima BLT DBHCHT

"Penghargaan ini bukan hanya sekadar trofi, tetapi sebagai pendorong semangat bagi kami untuk terus berbenah dan meningkatkan kualitas pelayanan di sektor pariwisata. Ini juga menegaskan bahwa Kota Batu tetap menjadi destinasi wisata unggulan di Jawa Timur bahkan secara nasional," pungkas Aries.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO